Danlanud RSN Laksanakan Ground Breaking SPPG 4, Perkuat Dukungan Program Makan Bergizi Gratis
Danlanud RSN Laksanakan Ground Breaking SPPG 4, Perkuat Dukungan MBG. dok foto( Red)
SIGAPNEWS.CO.ID | Pekanbaru — Penerangan Lanud Rsn. Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Abdul Haris, M.M.Pol., M.M.O.A.S., melaksanakan kegiatan ground breaking pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) ke-4 Lanud Roesmin Nurjadin yang berlokasi di Jalan Pepaya, Kelurahan Jadirejo, Kecamatan Sukajadi, Kota Pekanbaru, Kamis (22/1/2026). Pembangunan SPPG ini merupakan wujud nyata komitmen TNI Angkatan Udara dalam mendukung program strategis pemerintah di bidang peningkatan kualitas gizi masyarakat. Kegiatan ini turut dihadiri oleh para Kepala Dinas, para Komandan Satuan, para Kepala Seksi di jajaran staf khusus Lanud Roesmin Nurjadin, serta pihak vendor pelaksana pembangunan.
Dalam sambutannya, Danlanud Roesmin Nurjadin menyampaikan bahwa pembangunan SPPG merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab satuan dalam mendukung kebijakan pemerintah, khususnya Program Makan Bergizi Gratis (MBG). Program tersebut dinilai sangat strategis dan mulia karena bertujuan meningkatkan kualitas sumber daya manusia sejak usia dini melalui pemenuhan gizi yang memadai, sekaligus sebagai langkah konkret dalam menekan angka stunting.
“Program ini sangat penting karena menyasar pemenuhan gizi sejak usia dini, bahkan sejak dalam kandungan, sebagai upaya meningkatkan kualitas generasi penerus bangsa dan mencegah terjadinya stunting akibat kekurangan gizi,” ujar Marsma TNI Abdul Haris dalam sambutannya.
Lebih lanjut, Danlanud menjelaskan bahwa Lanud Roesmin Nurjadin saat ini telah memiliki dua SPPG yang beroperasi serta satu SPPG lainnya yang akan segera beroperasi dalam waktu dekat. Dengan dilaksanakannya ground breaking SPPG ke-4 ini, diharapkan kapasitas pelayanan pemenuhan gizi semakin meningkat. “Ke depan, Insya Allah Lanud Roesmin Nurjadin juga berencana akan membangun SPPG ke-5 yang berlokasi di belakang Mess Walet,” tambahnya.
Menutup sambutannya, Danlanud berharap pembangunan SPPG ke-4 ini dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, serta selesai sesuai rencana pada 25 Februari 2026. Ia juga mengajak seluruh pihak untuk terus memperkuat komitmen dan kebersamaan dalam menghadirkan manfaat nyata bagi masyarakat. “Semoga apa yang kita mulai hari ini menjadi amal jariah serta bukti pengabdian kita kepada bangsa dan negara melalui TNI Angkatan Udara,” pungkasnya.
Editor :Erick Simanjuntak
Source : Pen AU