Wujudkan Kepedulian dan Soliditas, Danlanud RSN Ikuti Donor Darah HUT ke-78 Korpasgat

Danlanud Rsn. Dok foto( Red)
SIGAPNEWS.CO.ID | Pekanbaru – Penerangan Lanud Rsn. Dalam semangat mempererat tali silaturahmi dan memperkuat rasa kebersamaan di lingkungan TNI Angkatan Udara, Komandan Pangkalan TNI AU Roesmin Nurjadin Marsma TNI Abdul Haris, M.M.Pol., M.M.O.A.S., turut berpartisipasi dalam kegiatan donor darah yang digelar oleh Batalyon Komando 462 Korpasgat, Senin (13/10/2025). Kegiatan sosial ini menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-78 Korpasgat yang mengusung semangat kepedulian dan pengabdian kepada masyarakat.
Kegiatan donor darah yang berlangsung di Balai Prajurit Pulanggeni Yonko 462 Korpasgat tersebut diikuti oleh prajurit TNI - Polri, PIA Ardhya Garini serta masyarakat Kota Pekanbaru. Selain menjadi ajang mempererat sinergi antarsatuan, kegiatan ini juga merupakan wujud nyata kontribusi keluarga besar TNI AU terhadap kemanusiaan, khususnya dalam memenuhi kebutuhan stok darah di wilayah Riau.
Dalam kesempatan tersebut, Danlanud Roesmin Nurjadin menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap inisiatif Yonko 462 Korpasgat yang telah menggelar kegiatan sosial ini. Ia menegaskan bahwa donor darah merupakan salah satu bentuk kepedulian dan solidaritas yang mencerminkan semangat pengabdian TNI AU kepada bangsa dan negara.
“Melalui kegiatan ini, kita tidak hanya memperkuat kebersamaan di lingkungan TNI AU, tetapi juga memberikan manfaat nyata bagi masyarakat yang membutuhkan darah. Semoga semangat kepedulian dan kebersamaan seperti ini terus terpelihara di setiap satuan jajaran TNI AU,” ujar Danlanud Roesmin Nurjadin.
Kegiatan donor darah ini turut disambut antusias oleh para peserta yang dengan sukarela mendonorkan darahnya. Selain meningkatkan rasa kemanusiaan, kegiatan ini juga menjadi momentum penting untuk mempererat hubungan emosional dan solidaritas antar prajurit, sekaligus menumbuhkan kesadaran bahwa setetes darah yang diberikan dapat menyelamatkan nyawa sesama.
Editor :Erick Simanjuntak
Source : Pen AU